Pentingnya Saling Ingat Mengingatkan dan Menyampaikan

PENTINGNYA SALING MENGINGATKAN dan MENYAMPAIKAN...

waltakun minkum ummatun yad'uuna ilaa lkhayri waya/muruuna bilma'ruufi wayanhawna 'ani lmunkari waulaa-ika humu lmuflihuun

[3:104] Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar ; merekalah orang-orang yang beruntung.

qul haadzihi sabiilii ad'uu ilaallaahi 'alaa bashiiratin anaa wamani ittaba'anii wasubhaanallaahi wamaa anaa mina lmusyrikiin

[12:108] Katakanlah: "Inilah jalan (agama) ku, aku dan orang-orang yang mengikutiku mengajak (kamu) kepada Alloh dengan hujjah yang nyata, Maha Suci Allah, dan aku tiada termasuk orang-orang yang musyrik".

Sunday, December 8, 2013

Al Kautsar, Sungai Penghuni Surga



Di surga terdapat banyak sungai. Salah satu sungai paling terkenal di surga adalah sungai Al Kautsar. Banyak sekali penjelasan dalam Al Quran dan As Sunnah tentang sungai sungai surga maupun sungai istimewa, Al Kautsar.

Allah SWT berfirman :

Dan sampaikanlah berita gembira kepada mereka yang beriman dan berbuat baik, bagi mereka disediakan surga surga yang mengalir sungai sungai di dalamnya. Setiap mereka diberi rezeki buah buahan di surga surga itu, mereka mengatakan 'Inilah yang pernah diberikan kepada kami dahulu.' Mereka diberi buah buahan yang serupa dan untuk mereka di dalamnya ada istri istri yang suci dan mereka kekal di dalamnya.' (QS Al Baqarah : 25).

Firman Nya :

Apakah perumpamaan penghuni surga yang dijanjikan kepada orang yang bertakwa yang di dalamnya ada sungai sungai dari air yang tiada berubah rasa dan baunya, sungai sungai dari susu yang tiada berubah rasanya, sungai sungai dari khamr (arak) yang lezat rasanya bagi peminumnya, dan sungai sungai dari madu yang disaring, dan mereka di dalamnya memperoleh segala macam buah buahan dan ampunan dari Tuhan mereka, sama dengan orang yang kekal dalam api neraka dan diberi minuman dengan air yang menddih sehingga memotong motong ususnya. (QS. Muhammad : 15).

Renungkanlah semua jenis minuman yang ditawarkan Allah di surga yang semuanya minuman istimewa manusia, air putih, susu, arak dan madu. Semua minuman diberikan demi kesehatan dan kebugaran para penghuni surga sekaligus makanan, kelezatan, kebahagiaan dan obat yang bermanfaat bagi mereka.

Dalam riwayat Ahmad dari Hakim bin Mu'awiyah bin Abu Bahz ra, dia berkata "Aku mendengar Rasulullah saw bersabda "Di surga itu ada laut susu, laut air, laut madu dan laut khamr. Kemudian dari laut laut itulah berpencaran sungai sungai ini sesudahnya.

Allah SWT berfirman :

Perumpamaan surga yang di janjikan kepada orang orang yang bertakwa ialah seperti taman, mengalir sungai sungai di dalamnya, buahnya tak henti henti sedang naungannya demikian pula. Itulah tempat kesudahan bagi orang orang yang bertakwa, sedang tempat kesudahan bagi orang orang kafir adalah neraka. (QS Ar Ra'ad : 35).

Adapun mengenai sungai Al Kautsar, adalah sungai yang dijanjikan Allah di surga kepada Nabi Muhammad saw. Oleh karena itu, sungai ini sangat terkenal di antara penghuni surga.

Allah SWT berfirman :

Sesungguhnya Kami telah memberikjan kepadamu Al Kautsar. Maka dirikanlah shalat karena Tuhanmu dan berkorbanlah. Sesungguhnya orang orang yang membenci kamu dialah yang terputus. (QS. Al Kautsar : 1-3).

Dalam riwayat Muslim dari Anas bin Malik ra, Rasulullah saw bersabda "Tahukah kamu, apakah Al Kautsar itu ?" Para sahabat menjawab Allah dan Rasul Nya lebih tahu." Rasulullah saw menjawab "Al Kautsar adalah sungai yang dijanjikan Allah kepadaku, yang memiliki banyak keberkahan."

Dalam Shahih Bukhari dan Muslim terdapat riwayat dari Anas bin Malik ra, Rasulullah saw bersabda "Aku datang ke sebuah sungai, yang kedua tepinya berupa kubah kubah mutiara berongga. Lalu aku bertanya, 'Ini sungai apa wahai Jibril ?' Dia menjawab, 'Inilah Al Kautsar yang diberikan Allah kepadamu." Dalam riwayat lain dijelaskan, "Lalu aku celupkan tanganku ke tempat mengalirnya air, ternyata berupa kesturi yang semerbak baunya."

Imam Ahmad meriwayatkan dari Abdullah bin Umar ra, Rasulullah saw bersabda "Al Kautsar adalah sungai di surga. Kedua tepinya dari emas. Airnya mengalir di atas mutiara. Sungguh airnya lebih putih dari susu dan lebih manis dari madu." Masih dari Abdullah bin Umar, dalam riwayat lain, Rasulullah saw bersabda "Al Kautsar adalah sungai di surga, kedua tepinya dari emas, tempat mengalirnya mutiara dan yaqut, tanahnya lebih harum dari minyak kesturi dan airnya lebih putih dari salju." Riwayat lain menjelaskan, "Airnya lebih putih dari susu, lebih manis dari madu dan lebih lunas dari keju."

Sementara itu ada sungai yang kemilau dekat pintu surga yang diperuntukkan para syuhada. Rasulullah saw bersabda "Para syuhada berada di sungai yang kemilau di depan pintu surga, di bawah kubah hijau. Rezeki mereka datang dari sungai setiap pagi dan petang." (HR Ahmad dari Ibnu Abbas ra).

Rasulullah saw bersabda "Ternyata Sidratul Muntaha itu dari pangkalnya keluar dua aliran sungai yang tidak tampak nyata, dan dua batang sungai yang nampak nyata. Kedua sungai yang tidak nampak nyata itu, dua duanya ada di surga, sedangkan sungai yang nampak nyata adalah sungai Nil dan Efrat."

Rasulullah saw bersabda "Sehan, Jehan, Efrat dan Nil termasuk sungai sungai di surga." 
(HR. Muslim dari Abu Barzah ra).

Semoga saja Allah kelak menganugerahkan kita kesempatan untuk meminum air dari semua sungai yang ada di surga dengan senantiasa mengharap limpahan karunia dan kemurahan Nya. Aamiin...


No comments:

Post a Comment