Pentingnya Saling Ingat Mengingatkan dan Menyampaikan

PENTINGNYA SALING MENGINGATKAN dan MENYAMPAIKAN...

waltakun minkum ummatun yad'uuna ilaa lkhayri waya/muruuna bilma'ruufi wayanhawna 'ani lmunkari waulaa-ika humu lmuflihuun

[3:104] Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar ; merekalah orang-orang yang beruntung.

qul haadzihi sabiilii ad'uu ilaallaahi 'alaa bashiiratin anaa wamani ittaba'anii wasubhaanallaahi wamaa anaa mina lmusyrikiin

[12:108] Katakanlah: "Inilah jalan (agama) ku, aku dan orang-orang yang mengikutiku mengajak (kamu) kepada Alloh dengan hujjah yang nyata, Maha Suci Allah, dan aku tiada termasuk orang-orang yang musyrik".

Sunday, May 30, 2010

BATU  KECIL   


Seorang pekerja pada proyek bangunan memanjat ke atas tembok yang sangat tinggi. 

Pada suatu saat ia harus menyampaikan pesan penting kepada teman kerjanya  yang ada di bawahnya. 

Pekerja itu berteriak-teriak, tetapi temannya tidak bisa mendengarnya  karena suara bising dari mesin-mesin dan orang-orang yang bekerja, sehingga usahanya sia-sia saja. 

Oleh karena itu untuk menarik perhatian orang yang ada di bawahnya, a mencoba melemparkan uang logam di depantemannya. 

Temannya berhenti bekerja, mengambil uang itu lalu bekerja kembali. 

Pekerja itu mencoba lagi, tetapi usahanya yang keduapun memperoleh hasil yang sama. Tiba-tiba ia mendapat ide. Ia mengambil batu kecil lalu melemparkannya ke arah orang itu. 

Batu itu tepat mengenai kepala temannya, dan karena merasa sakit, temannya menengadah ke atas? Sekarang pekerja itu dapat menjatuhkan catatan yang berisi pesannya. 

Alloh Swt kadang-kadang menggunakan cobaan-cobaan ringan untuk membuat kita  menengadah kepada-Nya. 

Seringkali Alloh Swt melimpahi kita dengan rahmat, tetapi itu tidak cukup untuk membuat kita menengadah kepada-Nya. 

Karena itu, agar kita selalu mengingat kepada-Nya, Alloh Swt sering menjatuhkan "batu kecil" kepada kita.