Pentingnya Saling Ingat Mengingatkan dan Menyampaikan

PENTINGNYA SALING MENGINGATKAN dan MENYAMPAIKAN...

waltakun minkum ummatun yad'uuna ilaa lkhayri waya/muruuna bilma'ruufi wayanhawna 'ani lmunkari waulaa-ika humu lmuflihuun

[3:104] Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar ; merekalah orang-orang yang beruntung.

qul haadzihi sabiilii ad'uu ilaallaahi 'alaa bashiiratin anaa wamani ittaba'anii wasubhaanallaahi wamaa anaa mina lmusyrikiin

[12:108] Katakanlah: "Inilah jalan (agama) ku, aku dan orang-orang yang mengikutiku mengajak (kamu) kepada Alloh dengan hujjah yang nyata, Maha Suci Allah, dan aku tiada termasuk orang-orang yang musyrik".

Thursday, September 23, 2010

RENUNGAN SYAWAL

> Barang siapa LEBIH BAIK setelah Ramadhan ini...

Selalu melakukan kebaikan, menjaga ketaatan, memperhatikan dan mendatangi Jumatan & shalat berjamaah, bertaubat, berjalan di jalan yang lurus, melakukan kebaikan dan menjauh dari maksiat

Semua itu adalah tanda-tanda DITERIMANYA amal perbuatannya di bulan Ramadhan, Insya Allah...

> Barang siapa yang keadaan atau amal perbuatannya setelah Ramadhan adalah SAMA seperti sebelum Ramadhan, meski ia melaksanakan ibadah maksimal dibulan Ramadhan, namun kembali dengan cepat kepada perbuatan kebiasaan lamanya seperti maksiat,tidak shalat, mengikuti hawa nafsunya

Maka amal ibadahnya selama Ramadhannya TIDAK DITERIMA Allah, Na’udzubillah....

Allah mengibaratkan dalam firman Nya..
"Dan janganlah kamu seperti seorang perempuan yang menguraikan benangnya yang sudah dipintal dengan kuat, menjadi cerai berai kembali". (An Nahl 92)

Selamat beraktifitas dijalan kebaikan...
Selamat berkarya... 'Ala barakatillah.

Salam Ikhlas !

No comments:

Post a Comment