Pentingnya Saling Ingat Mengingatkan dan Menyampaikan

PENTINGNYA SALING MENGINGATKAN dan MENYAMPAIKAN...

waltakun minkum ummatun yad'uuna ilaa lkhayri waya/muruuna bilma'ruufi wayanhawna 'ani lmunkari waulaa-ika humu lmuflihuun

[3:104] Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar ; merekalah orang-orang yang beruntung.

qul haadzihi sabiilii ad'uu ilaallaahi 'alaa bashiiratin anaa wamani ittaba'anii wasubhaanallaahi wamaa anaa mina lmusyrikiin

[12:108] Katakanlah: "Inilah jalan (agama) ku, aku dan orang-orang yang mengikutiku mengajak (kamu) kepada Alloh dengan hujjah yang nyata, Maha Suci Allah, dan aku tiada termasuk orang-orang yang musyrik".

Saturday, August 7, 2010

Insya Allah (2)

KISAH KEDUA
Pada suatu saat Rasulullah didatangi oleh 2 orang kafir Quraisy, mereka mengajukan tiga pertanyaan kepada Rasulullah saw. Pertanyaannya adalah:
1.Bagaimana kisah Ashhabul Khafi?
2.Bagaimana kisah Dzul Qarnain?
3.Apa yang dimaksud dengan ruh?

Mendapatkan tiga pertanyaan seperti itu Rasulullah saw. bersabda:
“BESOK AKAN SAYA CERITAKAN DAN SAYA JAWAB.” Akan tetapi beliau LUPA MENGUCAPKAN ‘INSYA ALLAH’. Akibatnya, wahyu yang biasanya turun kepada beliau setiap kali menghadapi masalah, terhenti selama lima belas hari.

Sedangkan orang-orang Quraisy setiap hari selalu datang menagih janji Rasullulah saw. “Mana ceritanya? Besok...besok...besok melulu..,” begitulah kira-kira ucapan orang-orang kafir Quraisy itu.

Rasulullah saw. sangat bersedih atas kejadian itu. Barulah setelah berlalu lima belas hari, Allah SWT menurunkan surat Al Kahfi yang berisi jawaban atas dua pertanyaan yang diajukan kepada Nabi Muhammad saw., sedangkan pertanyaan yang ketiga disebutkan Allah SWT dalam surat Al isra’ ayat 85.

Pada pengujung akhir kisah Rasulullah ditegur oleh Allah SWT yang artinya:
“Janganlah kamu sekali-kali mengatakan, ‘sesungguhnya saya akan melakukan hal ini besok,’ kecuali dengan mengatakan INSYA ALLAH.” (Q.S. Al Kahfi : 23-24)

Bersambung ke KISAH KETIGA, Insya Allah
============================================

No comments:

Post a Comment